Dalam Rangka Idul Fitri 1444 H, ASN Pemko Payakumbuh Ikuti Apel Pagi Bersama

    Dalam Rangka Idul Fitri 1444 H, ASN Pemko Payakumbuh Ikuti Apel Pagi Bersama
    Dalam Rangka Idul Fitri 1444 H, ASN Pemko Payakumbuh Ikuti Apel Pagi Bersama

    Payakumbuh - Seluruh Aparatur Sipil Negara (ASN) dilingkungan Pemko. Payakumbuh mengikuti apel pagi bersama Silaturahmi Korpri dalam rangka hari raya Idul Fitri 1444 H di Halaman Balai Kota Payakumbuh, Jumat (05/05/2023).

    Pada apel itu, Pj. Wali Kota Payakumbuh Rida Ananda langsung bertindak sebagai Inspektur Upacara dan Camat Lamposi Tigo Nagori Diki Engla sebagai Komandan Upacara.

    "Sebelumnya sebagai Pj. Wali Kota, Sekda, Asisten kami mengucapkan mohon maaf lahir bathin kepada kita semua. Apel pagi kita kali ini untuk bersilaturahmi dan mempererat hubungan antara kita keluarga besar Pemko Payakumbuh, " kata Pj. Wako Rida Ananda.

    “Kami berharap sinergitas dan kolaborasi lintas sektor dan masyarakat dalam mendukung kemajuan Kota Payakumbuh bisa terus ditingkatkan, ” tambahnya.

    Rida menyebut, kegiatan yang sebelumnya direncanakan tanggal 26 april itu, karena ada instruksi menteri makanya dilaksanakan hari ini untuk terus menjaga kekompakan.

    "Selain apel ini, hari ini kita juga melaksankan olahraga bersama, selain mendapatkan sehatnya nanti ada juga doorprise menarik yang kita sediakan. Diharapkan kita bersama-sama mengikuti kegiatan ini sampai usai, " ujarnya.

    Rida juga berpesan kepada seluruh jajarannya untuk kepedulian bersama mengatasi persoalan inflasi, kemiskinan ekstrem dan stunting di Payakumbuh.

    "Mari bersama-sama kita berpartisipasi mengendalikan inflasi ini. Saat ini di Sumbar angka inflasi telah turun ke angka 5, 2 persen. Mudah-mudahan di Payakumbuh terus stabil, " ucapnya.

    "Untuk kemiskinan ektrem dan stunting ini harus kita persamakan. Kemaren bersama Baznas kita telah merehab rumah masyarakat di Payolansek, " tukuknya.

    Selanjutnya, untuk persoalan sampah Pj. Wako mengharapkan semua ASN bisa memberikan contoh kepada masyarakat. Mulai dari dipilah, dipisah mana yang bisa diolah dan mana yang tidak bisa diolah. kalau tidak mungkin untuk diolah baru dibuang ketempat sampah.

    "Kemaren telah kita sepakati paling lambat membuang sampah itu jam 7 pagi. Tolong diingatkan masyarakat disekitar tempat tinggal kita. Jangan sampai kita memberi contoh yang tidak baik kepada masyarakat, mari kita bersama peduli dengan lingkungan, " ucapnya.

    Setelah apel kegiatan dilanjutkan gerak jalan sehat yang diikuti seluruh ASN dan TJP dilingkup Pemko Payakumbuh.

    payakumbuh sumatera barat payakumbuh sumatera barat
    Linda Sari

    Linda Sari

    Artikel Sebelumnya

    Pj Walikota Payakumbuh Jadi Saksi Prosesi...

    Artikel Berikutnya

    Pj Wako Rida Ananda Lepas Atlet Renang Nadila...

    Berita terkait

    Rekomendasi

    Kwarcab 0314 Gerakan Pramuka Payakumbuh Lepas Peserta Jambore Demokrasi di Padang Panjang
    Tony Rosyid: Ikut Pilgub Jakarta, Anies Disambut Antusias Para Pendukungnya
    Perkuat Sinergitas Dalam Penanganan Kasus Kekerasan, DP3AP2KB Gelar Rakor Lintas Sektoral
    Pemko Payakumbuh Apresiasi SMPN 4 Pada Gelar Wisuda Tahfiz Kedua Kalinya
    Bakamla RI Persiapkan Patroli Terkoordinasi "Operasi Gannet-8"

    Ikuti Kami